Sabtu, 19 Desember 2015

VIDEO "GAYA GESEK"

Gaya gesek adalah gaya yang timbul akibat persentuhan langsung antara dua permukaan benda. Arah gaya gesekan berlawanan dengan kecenderungan arah gerak benda. Besarnya gaya gesekan ditentukan oleh kehalusan atau kekasaran permukaan benda yang bersentuhan. Benda-benda yang dimaksud di sini tidak harus berbentuk padat, melainkan dapat pula berbentuk cair dan gas. Dalam kehidupan sehari-hari banyak sekali contoh gaya gesek. Sebagian ada yang menguntungkan, sebagian lagi ada yang merugikan. Video ini menayangkan berbagai contoh usaha yang dapat memperkecil ataupun memperbesar gaya gesek.



Topografi Anatomi Mamalia


Ya ya ya..
Anak Sains harus ada segi-segi teganya juga guys :'(
Video tersebut merupakan salah satu yang harus dilakukan anak IPA. Yaps, pembedahan marmut. Hal ini dilakukan untuk mengetahui topografi anatomi mamalia.
Wah, sebenernya kasihan guys, tapi mau bagaimana lagi? Karena ilmu didapatkan dari mana saja, termasuk harus bedah-bedah makhluk hidup.
Hal yang menakjubkan dari video ini adalah ketika tulang rusuk marmut tersebut sudah dipatahkan (sengaja guys :'( ) dan tubuhnya sudah kita bedah-bedah, namun jantungnya masih terlihat berdetak. Subhanallah. Untung marmut tersebut dalam keadaan tak sadarkan diri. Coba kalo marmut itu dalam keadaan sadar, pasti sakit banget. 
Yaah, pada akhirnya marmut tersebut juga mati. Semoga pembedahan marmut "Mutia (nama marmutnya guys)" dalam mencari ilmu tidak sia-sia :-) Aamiin



Jumat, 18 Desember 2015

Yuk Bedah Fenomena dengan Ilmu Fisika

Sahabat, pernahkah kalian bertanya kenapa langit berwarna biru? Kenapa benda yang dilempar pasti jatuh ke bawah? Dan kenapa kita harus belajar Fisika?

Pertanyaan yang terakhir sepertinya yang paling kalian sering lontarkan yaa? hehe.. Ya, karena untuk menjawab fenomena-fenomena fisik dalam kehidupan kita butuh ilmu yang membahas tentang hal-hal itu. Apa ilmu itu? Ya, Fisika :)

Coba yuk kita lihat beberapa pertanyaan tentang fenomena ynag terjadi dalam kehidupan yang bisa kita bedah asal-muasalnya, sebab-musababnya dengan analisis Fisika:

1.    Kenapa warna matahari berbeda pada pagi, siang, dan sore hari?

Jawaban:
Warna matahari berbeda di pagi, siang, dan sore hari menunjukkan adanya pengaruh difraksi cahaya matahari oleh atmosfer bumi. di pagi dan sore hari, cahaya matahari harus menembus atmosfer yang lebih tebal daripada di siang hari. Padahal di atmosfer, cahaya matahari dihamburkan oleh partikel-partikel yang ada. namun hanya cahaya biru yang terkena efeknya karena panjang gelombangnya yang pendek. akibatnya, hanya warna merah yang bisa kita lihat ketika pagi dan sore hari. hamburan yang terjadi itu disebut dengan hamburan Rayleigh. Dan karena penyebab yang sama pula, langit di siang hari akan terlihat biru. Saat matahari terbit dan terbenam maka langit sebagian akan berwarna berwarna merah, langit berwarna biru, dan cahaya langit terpolarisasi (paling tidak sebagian).
Pada saat matahari terbenam, dipihak lain, berkas cahaya matahari melewati panjang atmosfer maksimum. Banyak dari warna biru yang telah dikeluarkan dengan penghamburan. Cahaya yang mencapai permukaan bumi berarti kekurangan biru, yang merupakan alasan matahari terbenam berwarna kemerahan. Langit hanya berwarna biru di siang hari. Ada beberapa sebab mengapa langit saat itu berwarna biru. Bumi diselubungi lapisan udara yang disebut atmosfer. Kita tahu, cahaya dari matahari terdiri dari paduan semua warna, dari merah, kuning, hijau, biru, hingga ungu. Merah memiliki frekuensi yang lebih kecil dari kuning, kuning lebih kecil dari hijau, hijau lebih kecil dari biru, biru lebih kecil dari ungu. Semakin besar frekuensi cahaya, semakin kuat cahaya itu dihamburkan.
Pada sore hari, sering matahari berubah warna menjadi merah. Pada saat itu, sinar matahari yang sudah miring menempuh jarak lebih jauh untuk mencapai mata kita, sehingga semakin banyak cahaya yang dihamburkan. Sehingga yang banyak tersisa adalah cahaya frekuensi rendah, yaitu merah. Di bulan dan di planet yang tidak memiliki atmosfir, cahaya matahari tidak dihamburkan, sehingga langit selalu berwarna hitam, walaupun di siang hari. Kita ingat untaian cahaya tampak dalam spektrum cahaya, merah-jingga-kuning-hijau-biru-ungu. Dari urutan merah sampai ungu, frekuensinya semakin tinggi. Jadi warna-warna yang mendekati merah memiliki frekuensi cahaya tinggi, dan warna-warna yang mendekati ungu memiliki frekuensi cahaya rendah.

2.  Mengapa roda atau ban kendaraan berbentuk bulat, tidak kotak atau bentuk yang lain?

Jawaban:
Beberapa alasanya karena:
·           Bentuk bulat tidak mempunyai sudut. Bisa dilihat pada gambar di atas. Gambar A adalah bentuk kotak. Sudutnya sangat tajam-tajam dan ini sangat menyusahkan bagi kotak untuk diputar. Sudut tajam ketika dicoba untuk diputar, seperti menancap pada bidang gerak. Ini tentu memerlukan tenaga besar untuk memutarnya dan yang paling parah adalah jalan dari kotak tentu tidak mulus. Rasanya seperti berkendara dijalan yang penuh bebatuan. Begitu juga dengan decagon (segi sepeluh) pada gambar B. Walaupun bentuknya yang menyerupai bulatan, tetap saja masih ada sudutnya dan masih memerlukan energi besar untuk memutarnya. Kalau bentuknya bulat, maka tidak ada sudut lagi yang menghalangi pergerakan roda. Roda berjalan lancar.
·           Bidang gesek kecil. Bidang gesek kotak terhadap alasnya sangatlah besar dan memerlukan energi lebih untuk memutarnya. Jika bentuk roda kotak, bisa dibayangkan bagaimana kerja mesin motor anda untuk menggerakkannya. Kemudian bentuk decagon juga mempunyai bentuk gesek yang besar walaupun lebih kecil dari kotak. Yang paling baik adalah bulat. Bidang geseknya sangat kecil sekali dan sangat memudahkan kerja mesin untuk memutarnya.

3. Kenapa infusan dipasang lebih tinggi dari tubuh pasien sedangkan saat donor darah dipasang lebih rendah (di bawah) tubuh pendonor?

                                    

     Jawaban:
Sebelum dipasangi infus, tubuh pasien harus diukur terlebih dahulu tekanan darahnya. Setelah diukur baru kemudian dipasangi infus. Posisi infus diatur sedemikian rupa agar tekanan aliran dari cairan infus lebih besar dari tekanan darah. Kalau tekanan cairan infus lebih kecil dari tekanan darah keadaannya akan terbalik yakni darah akan masuk ke dalam kantong infus.
Dalam ilmu fisika ada dikenal dengan tekanan hidrostatis yaitu tekanan yang dialami oleh cairan yang statis atau diam. Tekanan Hidrostatis adalah tekanan yang terjadi di bawah air. Tekanan ini terjadi karena adanya berat air akibat dari percepatan gravitasi yang membuat cairan tersebut mengeluarkan tekanan. Tekanan sebuah cairan (zat cair) terrgantung pada kedalaman cairan di dalam sebuah ruang dan gravitasi juga menentukan tekanan air tersebut. Rumus fisikanya:
P = ρ.g.h
Diman:
P = Tekanan yang dialami oleh cairan
ρ = massa jenis cairan
h = ketinggian cairan/kedalaman cairan
Jadi makin tinggi tempat kantong infus dengan pergelangan lengan makan tekanan cairan infus makin besar juga, begitu jugasebaliknya. Oleh karena itu pemasangan cairan infus diposisikan lebih tinggi dari pergelangan tangan pasien agar cairan infusnya mau masuk ke dalam tubuh pasien. Coba anda bayangkan kalau cairan infus di pasang lebih rendah dari tubuh pasien? 
Pastinya akan terbalik. Bukan cairan infus yang masuk ke tubuh pasien akan tetapi cairan darah yang akan masuk ke dalam kantong infus. Kejadian ini akan mirip seperti orang donor darah. Di mana kantong darah di letakan di bawah atau lebih rendah dari tubuh si pendonor.

4.  Mengapa api biasanya berwarna orange?
Jawaban:
       Warna api tergantung dari suhu. Warna biru meanandakan suhu yang sangat tinggi. Api memerlukan oksigen. Ketika lilin terbakar, bagian tengah api dekat dasarnya, tidak mendapatkan banyak oksigen. Jadi tampak gelap. Tetapi bagian luar dan puncak api mendapat banyak udara, di bagian ini api menyala terang. Saat sumbu terbakar dan lilih meleleh dan mendesis, karbon-serpihan lilin yang terbakar hangus dan berterbangan. Serpihan kecil karbon ini sangat panas, sehingga nyala api berwarna orange.

5.  Mengapa langit berwarna biru? 
Jawaban :
       Sinar matahari yang menerangi langit siang berwarna putih yang “terbuat” dari warna pelangi.Debu dan partikel-partikel udara lain di udara mengurai cahaya dari matahari dan biru keluar paling kuat. Delapan foton cahaya biru muncul untuk setiap satu merah (cahaya biru yang memancar keluar dari molekul delapan kali lebih terang daripada cahaya merah). Langit tidak “murni” biru, karena warna-warna lain juga mencapai ke mata kita tetapi warna yang lain “ditenggelamkan” oleh warna biru.

6. Kenapa bumi berbentuk bulat?
Jawaban:
       Bentuk bumi bulat, tetapi tidak persis seperti bola bentuk bumi agak pepat di kedua kutubnya. Bentuk bumi yang demikian disebabkan oleh perputaran bumi pada porosnya (rotasi). Akibat rotasi bumi, bagian bumi yang berada di kutub hampir tak bergerak, sedangkan bagian bumi yang berada di katulistiwa merasakan sedikit terlempar keluar, sedangkan yang berada disekitar kutub tidak. Terlempar keluarnya bagian yang berada di sekitar khatulistiwa menyebabkan bagian-bagian tersebut sedikit menjauh dari pusat bumi. Itu sebabnya jari-jari bumi di khatulistiwa lebih panjang dibandingkan di kutub. Jari-jari di khatulistiwa 6.378 km dan di kutub 6375 km. Dengan demikian , jari-jari bumi rata-rata 6.371 km.

7.  Benarkah bumi mengelilingi matahari? Mengapa justru matahari yang tampak terbit dari timur ke barat bumi?
Jawaban:
       Bintang-bintang (termasuk matahari) yang tampak bergerak sebenarnya tidak bergerak. Akibat rotasi bumi dari arah barat ke timur, bintang-bintang tersebut tampak bergerak dari timur ke barat. Rotasi bumi tidak dapat kita saksikan, yang dapat kita saksikan adalah peredaran matahari dan benda-benda langit melintas dari timur ke barat. Oleh karena itu kita selalu menyaksikan matahari terbit disebelah timur dan terbenam di sebelah barat. Pergerakan dari timur ke barat yang tampak pada matahari dan benda-benda langit ini dinamakan gerak semu harian bintang. Karena gerak semu ini dapat di amati setiap hari, maka disebut gerak semu harian.

8.  Kenapa lama siang dan malam kadang berbeda? Waktu shalat pun jadi berbeda, maju atau mundur beberapa menit?
Jawaban:
       Karena terjadinya revolusi bumi. Revolusi Bumi adalah peredaran bumi mengelilingi matahari. Bumi mengelilingi matahari pada orbitnya sekali dalam waktu 365¼.waktu 365¼ atau satu tahun surya disebut kala revolusi bumi. Ternyata poros bumi tidak tegak lurus terhadap bidang ekliptika melainkan miring dengan arah yang sama membentuk sudut 23,50 terhadap matahari, sudut ini diukur dari garis imajiner yang menghubungkan kutub utara dan kutub selatan yang disebut dengan sumbu rotasi. Revolusi ini menimbulkan beberapa gejala alam yang berlangsung secara berulang tiap tahun diantaranya perbedaan lamasiang dan malam, gerak semu tahunan matahari, perubahan musim, dan perubahan penampakan rasi bintang, serta kalender masehi.

SEMOGA BERMANFAAT :-)

Benarkah Pelangi Hanya Setengah Lingkaran?

Setelah terjadi hujan atau saat gerimis di siang hari, kita melihat pelangi yang bentuknya sangat indah. Kalau kita lihat pelangi bentuknya setengah lingkaran. Mengapa kok bisa setengah lingkaran atau melengkung?


Warna pelangi yang warna-warni.
Sebelumnya kita pelajari dahulu bagaimana warna pelangi itu terbentuk. Setelah hujan reda di langit atau udara banyak sekali tetes-tetes air. Ukurannya pun kecil-kecil. Kemudian ada sinar matahari yang mengenai tetes-tetes air tersebut. Cahaya atau sinar matahari yang mengenai tetes air akan dibiaskan. Ketika cahaya matahari berada di dalam tetes air, cahaya akan dipantulkan kemudian dibiaskan lagi keluar tetes air itu. Pada waktu cahaya matahari mengalami pembiasan, cahaya matahari akan terurai menjadi warna-warna seperti merah, kuning, hijau, dan sebagainya. Warna yang dominan adalah merah karena memiliki panjang gelombang yang paling tinggi sehingga kita bisa melihatnya dengan jelas.

Mengapa Bentuk Pelangi Melengkung atau Setengah Lingkaran?

Sebetulnya, bentuk pelangi adalah lingkaran penuh. Kalau terlihat setengah lingkaran, atau bagian dari lingkaran, itu terjadi karena pelangi terpotong oleh horison bumi, atau objek lain yang menghalangi cahaya, semisal bukit, gunung dsb. 
Kenapa lingkaran atau bagian lingkaran? Karena pelangi terjadi akibat pembiasan/refraksi cahaya pada sudut 40-42 derajat. Karena sudut pembiasan tetap, maka letak terjadinya warna pelangi selalu tetap dari pusat cahaya, sehingga jari-jarinya juga tetap, kalau jari-jari tetap alias konstan dari satu pusat/titik, kita akan mendapatkan lingkaran. Kalau lingkarannya kita potong, kita selalu dapat bagian lingkaran yang melengkung.

Ada dua alasan mengapa bentuk dari pelangi itu bulat yakni:
1. Katakanlah bentuk dari semua tetes air adalah bulat sehingga pembiasan di setiap tetes air itu sama. Arah biasnya pun juga sama dan tetap.
2. Cahaya matahari yang masuk ke dalam tetes air akan dibiaskan dengan sudut tertentu.Jadi kalau cahaya matahari yang dibiaskan itu  sudutnya lebih besar atau lebih kecil dari 42 derajat maka tidak akan terlihat oleh mata kita.  Ternyata saat kita melihat pelangi, pandangan mata kita ketika melihatnya itu sekitar 40 derajat sampai 42 derajat. Sehingga hal inilah yang tampak oleh mata kita itu bentuk dari pelangi adalah melengkung atau setengah lingkaran.

Jadi kita melihat pelangi yang indah itu melengkung ya termasuk keterbatasan mata kita yang hanya bisa melihat pada sudut tertentu sekitar 42 derajat. Bayangkan kalau mata kita bisa melihat apa saja. Misalnya kita bisa melihat bakteri. Malah kita bisa takut dengan melihat bakteri yang beterbangan di sekitar kita. Alhamdulillah kita syukuri penglihatan kita ini kepada Tuhan yang Maha Esa.

Sebenarnya bentuk dari pelangi itu bulat atau lingkaran loh. Yang kita lihat setengah lingkaran ya karena terhalang oleh permukaan bumi kita. Bisa juga terhalang oleh pegunungan atau perbukitan sehingga bentuknya setengah lingkaran.

Mengapa Laki-laki Mengalami Mimpi Basah?

Ketika memasuki masa pubertas, remaja pria akan mengalami mimpi basah. Tidak jarang, mimpi erotis semacam itu juga dialami pria dewasa. Namun apa sebenarnya mimpi basah dan bagaimana dengan intensitas mimpi basah yang wajar?

Mimpi basah atau nocturnal emission adalah ejakulasi yang terjadi pada saat seorang pria tertidur. Umumnya pada saat itu, pria bermimpi melakukan hubungan seksual. Ejakulasi saat mimpi basah bisa terjadi tanpa rangsangan tertentu.


Faktor Usia
Berapa kali seseorang mengalami mimpi basah sangatlah bervariasi. Bagi pria belum menikah yang berusia 15-40 tahun, rata-rata mengalami mimpi basah satu kali tiap 3-5 minggu. Sementara bagi pria yang sudah menikah antara usia 19-50 tahun, rata-rata mengalami mimpi basah satu kali tiap 4-8 minggu.
Salah satu yang menjadi pemicu mimpi basah adalah minimnya aktivitas seksual, terutama pada pria yang belum memiliki pasangan. Seberapa sering seorang pria mengalami mimpi basah diduga juga berkaitan dengan masturbasi. Secara umum, mimpi basah paling banyak dialami pria yang jarang melakukan masturbasi.
Frekuensi mimpi basah biasanya akan makin jarang dialami seiring dengan pertambahan usia. Namun sebagian pria yang berusia 60-70 tahun ternyata masih mengalami mimpi erotis semacam ini.

Mengawali Masa Remaja
Mimpi basah umumnya mulai diawali pada masa-masa menjelang remaja. Saat itu tubuh mulai memproduksi hormon testosteron, yang akan menghasilkan sperma.
Pada masa itu, tubuh remaja mengalami beberapa perubahan secara alami. Sekitar usia 13 tahun, penis pada remaja pria mulai berkembang dan memanjang. Testikel juga mengalami perkembangan. Bersamaan dengan perubahan tersebut, remaja juga akan mengalami pertumbuhan rambut kemaluan yang makin tebal dan menyebar pada sekitar alat kelamin.
Selain itu, remaja pria juga biasanya akan mengalami perubahan suara dan mengalami pertumbuhan massa otot. Tinggi badan bertambah sekitar 7-8 cm per tahun. Saat inilah, umumnya remaja pria mulai mengalami mimpi basah.

Tidak Berbahaya
Mimpi basah yang menyebabkan ejakulasi pada pria, tidaklah berbahaya bagi tubuh. Beberapa anggapan yang berkembang seputar mimpi basah, seperti memperlemah tubuh hingga memperpendek usia, sama sekali tidak benar.
Mimpi basah merupakan respons normal dan alami tubuh terhadap perubahan hormonal, sebagaimana haid pada tubuh wanita. Mimpi ini tidak memiliki risiko kesehatan maupun gangguan kesuburan di masa yang akan datang.
Penting untuk menjaga kebersihan bagian kemaluan setelah mimpi basah. Saat terbangun, gunakan air dan sabun untuk membilas dengan seksama.
Terutama pada remaja, mimpi basah kerap memicu rasa malu, bingung atau rasa tidak nyaman lainnya, padahal tidak perlu demikian karena pengalaman ini bersifat normal. Untuk itu diperlukan bimbingan orang tua, konselor, atau pihak lain yang dapat dipercaya guna membicarakan tentang kondisi ini lebih lanjut.

Sumber : http://www.alodokter.com/kenapa-seseorang-bisa-mimpi-basah

Mengapa Wanita Mengalami Menstruasi ?

Mengapa Wanita Mestruasi?
Menstruasi atau haid mengacu kepada pengeluaran secara periodik darah dan sel-sel tubuh dari vagina yang berasal dari dinding rahim perempuan. Menstruasi bukan hanya tidak nyaman dan (terkadang) menyakitkan, tapi sebuah misteri. Mengapa setiap bulannya wanita menstruasi? Jawabannya masih menjadi misteri. 
Menstruasi merupakan salah satu proses reproduksi wanita. Setiap bulannya, rahim wanita akan siap untuk hamil. Pada dinding rahim atau endometrium akan menebal. Jika tidak dibuahi, maka dinding rahim akan luruh. Rata-rata, wanita kehilangan 30 hingga 90 ml cairan sepanjang masa menstruasi dengan periode 3 hingga 7 hari. 
          “Ada beberapa pendapat bahwa menstruasi merupakan cara untuk menghilangkan racun dalam tubuh,” ungkap Kathryn Clancy dari University of Illionois. 
          Menstruasi sendiri adalah pengeluaran sel telur disertai cairan penyertanya dari tubuh wanita bila sel telur tersebut tidak dibuahi. Siklus ini terus berlanjut hingga saat sang wanita menikah dan melakukan fertilisasi, dimana sel telur tersebut bertemu sperma dan memulai proses pembelahan sel menjadi janin.
           Kita tidak dirancang dengan cerdas oleh alam, dan karenanya saat menstruasi, wanita kadang mengalami rasa sakit. Walau mayoritas mengalami rasa sakit minor, ada sedikit yang mengalami rasa sakit yang cukup parah sehingga mengganggu kegiatan sehari-hari dan memerlukan perawatan. Keram menstruasi ini disebabkan oleh kontraksi dari rahim saat menstruasi. Pada kasus yang lebih ekstrim, yang oleh para ahli disebut dismenorrhea, rahim berkonstraksi semakin sering, menyebabkan rasa sakit yang parah. Saat dismenorrhea terjadi, bukan hanya rasa sakit, tapi scan otak juga menunjukkan adanya perubahan materi abu-abu di otak wanita. Penyebabnya adalah peningkatan taraf hormon vasopressin di darah. Hormon ini sendiri berperan dalam mengatur kontraksi rahim. Dengan memblokir hormon ini, para ilmuan dapat menghilangkan gejala dismenorrhea.
            Dismenorrhea mempengaruhi antara 45 hingga 90 persen wanita. Dismenorrhea baru satu efek samping yang mungkin muncul dari menstruasi. Masih ada rasa sakit di perut dan punggung, gejala nausea, mual, berkeringat dan pusing, serta gangguan pendarahan (1% populasi) yang bila diabaikan bisa membawa pada kematian (dalam kasus paling ekstrimnya). Wanita sendiri meningkat 28 persen kemungkinan mengalami migrain saat dua hari pertama menstruasi dan ini mengapa wanita lebih mungkin (70 %) mengalami migrain dari pada pria (30%).

                                                       Tahapan menstruasi

Ciri-ciri Awal terjadinya Menstruasi

Menstruasi cukup mengganggu dan bisa-bisa membuat anda tidak siap dengan kedatangan tamu bulanan ini. Meskipun tidak ada metode ilmiah untuk menentukan dengan tepat saat haid akan datang, metode di bawah ini akan membantu anda memperkirakan panjang siklus menstruasi anda dan membantu anda siap untuk yang berikutnya. Berikut adalah tanda-tanda kedatangan menstruasi :

1.  Masalah Perut
Anda akan mengalami beberapa masalah perut sebelum menstruasi. Biasanya anda akan bermasalah dengan diare atau sembelit, kram, dan juga mual. Biasanya ada keinginan untuk mengkonsumsi makanan-makanan tertentu (ngidam). Sebagian wanita mungkin saja mengalami perubahan nafsu makan ketika mendekati menstruasi.

2.  Perubahan Emosi yang Ekstrem

Diantaranya anda akan merasakan suasana hati yang kurang bersahabat dengan aktifitas, sensitif terhadap keadaan dan terkesan cengeng. Itu mungkin merupakan tanda bahwa haid akan segera datang. Anda juga bisa menjadi lebih jengkel dengan suasana hati anda dari biasanya atau memiliki masalah tidur. Dan dalam kasus yang parah, anda memiliki kesulitan mengingat hal-hal dan berkonsentrasi pada hari-hari menjelang menstruasi.



3.  Perubahan Pada Bagian Tubuh

Jerawat cenderung muncul di wajah Anda saat haid muncul karena perubahan hormon. Anda juga bisa saja mengalami pembengkakan pada tangan dan kaki. Diantaranya anda akan mengalami pembengkakan pada payudara dan ukuran puting akan lebih besar dari normalnya. Perubahan juga terjadi pada rambut di area kewanitaan anda yang menjadi kasar dan lebih tebal dari biasanya. Adakalanya diantara anda juga merasakan perubahan yang menggangu sepertitimbulnya pegal-pegal pada paha dan punggung.  


4.  Keputihan
Jika anda melihat beberapa cairan berlendir berwarna putih dan tidak menimbulkan bau yang muncul dari area kewanitaan anda, itu keputihan. Pada awalnya berwarna putih, tetapi dalam beberapa waktu kemudian akan menjadi kecoklatan, itu berarti bahwa keputihan telah dicampur dengan beberapa darah. Anda  disarankan untuk memakai pantyliners.

Anda juga dapat menentukan siklus bulan berikutnya dengan cara mencatat di kalender. Perhatikan hari pertama dan terakhir masa anda pada kalender. Dengan cara ini anda dapat membuat perkiraan saat haid berikutnya datang. Umumnya menstruais datang setiap 28 hari dan setiap wanita memiliki siklus masing-masing yang berbeda. Jika anda telah melakukan pencatatan ini anda akan tahu panjang siklus anda dan memppermudah di bulan-bulan selanjutnya. Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut :
a.  Hitung jumlah hari antara hari pertama periode dan hari pertama periode berikutnya. Angka itu adalah panjang siklus Anda. Bagi kebanyakan wanita, itu adalah 28 hari, tetapi siklus normal dapat berkisar dari 25 sampai 35 hari
b.  Aliran menstruasi itu sendiri dapat berlangsung dari dua hari sampai seminggu, dengan rata-rata menjadi empat hari. Timbulnya bercak darah yang terjadi sebelum menstruasi tidak dihitung sebagai aliran darah menstruasi .
c.  Perempuan di usia remaja dan 20-an memiliki siklus mereka sedikit lebih panjang, untuk wanita berusia 30-an memiliki siklus pendek, dan bagi perempuan di pertengahan 40-an sampai 50-an memiliki siklus pendek juga. Jika Anda memiliki gangguan dengan siklus menstruasi anda sebaiknya konsultasikan dengan dokter anda untuk memastikan tidak adanya gangguan hormon.
Sekarang anda dapat menggunakan bantuan internet untuk menentukan kedatangan menstruasi. Aplikasi yang sudah tersedia dapat membantu anda untuk menentukan kapan menstruasi akan datang, meskipun tidak 100% akan tetapi ini dapat membuat anda mempersiapkan kedatangan menstruasi.

Siklus Menstruasi
Setiap wanita setiap bulan mengalami siklus menstruasi. Pada siklus menstruasi, ada 4 fase yaitu fase menstruasi, fase praovulasi, fase ovulasi, dan fase pascaovulasi.

a. Fase menstruasi
Pada fase menstruasi dinding rahim dari tubuh luruh dan keluar yang disertai keluarnya darah. Hal ini dikarenakan adanya penurunan kadar estrogen yang adalah hormon seks. Fase menstruasi berlangsung pada hari ke pertama hingga hari ketujuh.

b. Fase praovulasi
Pada fase praovulasi terjadi pematangan sel telur (ovum) dalam indung telur (ovarium) setelah sebelumnya terjadi pembentukan sel telur dimana hal ini terjadi karena meningkatnya kadar estrogen dalam tubuh. Fase praovulasi umumnya berlangsung mulai hari ke-7 hingga hari ke-13.

c. Fase ovulasi
Fase ovulasi disebut juga masa subur karena pada fase ini sel telur sudah siap untuk dibuahi dan matang  . Jika wanita ingin hamil, maka pada fase inilah waktu yang tepat untuk bersetubuh karena besar kemungkinan sel telur dapat dibuahi sel sperma. Cara mencari tahu kapan masa subur seorang wanita dapat diketahui melalui berbagai cara diantaranya : mengamati adanya periode menstruasi yang berubah, lendir servik yang juga berubah, dan suhu basal tubuh yang berubah.

d. Fase pascaovulasi
Fase pascaovulasi merupakan masa kemunduran dari sel telur (ovum) bila tidak dibuahi oleh sperma atau yang biasa disebut dengan istilah fertilisasi. Fertilisasi merupakan peristiwa bertemunya sel sperma dan sel telur sehingga terbentuk zigot. Pada fase ini, terjadi peningkatan pembentukan progesteron  yang mengakibatkan dinding rahim atau endometrium menebal serta siap untuk menerima bakal bayi atau embrio agar dapat berkembang di dalamnya. Progesteron merupakan hormon yang berpengaruh pada siklus menstruasi sedangkan endometrium merupakan lapisan paling dalam pada rahim dan tempatnya menempelnya sel telur yang telah dibuahi. Apabila proses fertilisasi tidak terjadi, maka akan terjadi pengulangan kembali hormon seks yang ada di dalam tubuh serta terjadinya pengulangan fase menstruasi.
Jika terjadi ketidaknormalan pada siklus haid Anda maka segeralah konsultasikan dengan dokter spesialis kandungan karena besar kemungkinan ada ketidaknormalan pada organ reproduksi Anda. Apalagi ketika menstruasi tiba, Anda mengalami rasa sakit yang luar biasa. Sebaiknya Anda jangan gunakan obat pelancar haid sembarangan karena dapat mempengaruhi organ reproduksi Anda. Gunakan obat herbal pelancar haid atau konsultasikan dengan dokter Anda terlebih dahulu.




Sumber :
http://www.faktailmiah.com/2010/09/03/sakit-saat-menstruasi.html
http://artikelkesehatanwanita.com/siklus-menstruasi.html

Kamis, 17 Desember 2015

Waspadai Gejala Tekanan Darah Rendah dan Darah Tinggi

Pernah merasa pusing? Atau mata berkunang-kunang? Hati-hati. Itu bisa terjadi ketika kalian mengalami darah rendah. Berikut ini merupakan gejala-gejala dari darah rendah maupun darah tinggi. Cekidot :-D

Ciri ciri darah rendah dan darah tinggi seringkali diabaikan oleh masyarakat sehingga biasanya penyakit tersebut akan semain parah dan kronis. Hal ini biasanya disebabkan oleh pengetahuan masyarakat yang masih sangat minim mengenai darah rendah atau hipotensi dan darah tinggi atah hipertensi. Dua jenis gangguan kesehatan ini adalah gangguan kesehatan yang sangat sering dialami oleh masyarakat Indonesia. Nah, pada artikel kali ini kami akan membantu Anda mengenal dan mengetahui beberapa ciri ciri darah tinggi dan darah rendah yang biasanya terjadi di stadium awal. Dan setelah itu kami harapkan masyarakat akan menjadi lebih waspada dan bisa menangani penyakit tersebut sejak dini supaya tidak berlanjut ke tingkatan yang lebih parah. Untuk lebih jelasnya silahkan simak ulasan yang telah kami rangkum berikut ini.

Ciri Ciri Darah Rendah yang Paling Sering Terjadi

Sebelum mengenal ciri ciri darah tinggi, kali ini kami terlebih dahulu akan membahas mengenai berbagai gejala penyakit hipotensi yang sering dialami oleh para penderitanya. Secara umum gejala-gejala ini mungkin memang mirip dengan gejala penyakit lainnya. Dan bahkan biasanya dianggap sebagai ciri-ciri penyakit ringan. Maka dari itu biasanya tidak ada penanganan lebih lanjut dari para penderita. Nah, hal seperti inilah yang harus diwaspadai, karena jika diabaikan, ciri-ciri atau gejala yang terjadi justru akan semakin parah.
Ciri ciri darah rendah pertama yang paling sering dialami oleh seorang penderita hipotensi adalah kepala pusing dan pandangan yang berkunang-kunang. Hal ini cukup bisa dijelaskan secara medis, karena ternyata darah yang menuju ke otak akan mengalami pengurangan. Hal inilah yang akan membuat seseorang menjadi kabur pandangannya dan akan sering pusing. Bahkan jika sudah parah dan tidak kuat menahan rasa pusing tersebut, seseorang bisa merasa sangat lemas hingga jatuh pingsan. Hal ini dikarenakan tekanan darah di dalam tubuh tidak bisa lagi memompa darah secara optimal. Sehingga yang terjadi adalah suplai darah ke otak tidak mencukupi, terutama ketika seorang penderita sedang dalam posisi berdiri.

Konsentrasi yang berkurang juga harus diwaspadai sebagai ciri ciri darah rendah. Meskipun kelihatannya sangat sepele dan tidak ada kaitannya dengan kondisi kesehatan, namun hal masalah menurunnya konsentrasi ini bisa diakibatkan karena masalah yang sama, yaitu kurangnya suplai darah ke otak. Bahkan ketika Anda sedang belajar, pandangan Anda bisa-bisa menjadi kabur padahal Anda tidak mengalami minus mata atau gangguan mata yang lain. Namun hal ini tidak akan terjadi secara terus menerus seperti orang yang mengalami gangguan mata. Melainkan ciri ini hanya terjadi beberapa kali saja dan sering berulang.
Mual dan muntah juga bisa menjadi salah satu gejala darah rendah yang jarang disadari oleh masyarakat. Bagi Anda para ibu hamil yang mungkin sering mengalami kondisi mual atau muntah, bisa saja hal tersebut bukan ciri hamil, melainkan menjadi gejala hipotensi yang harus segera Anda tangani secara lebih lanjut. Di malam hari ataupun di siang hari, biasanya penderita darah rendah juga akan mengalami kedinginan. Kulitnya berwarna pucat, dan hal ini bisa saja terjadi secara tiba-tiba. Penyebab hal ini adalah karena darah di dalam tubuh jumlahnya tidak mencukupi untuk sampai ke jaringan tepi seluruh tubuh terutama kulit.

Seorang penderita juga biasanya akan merasa lemas dan lebih mudah lelah ketika beraktivitas. Hal ini menunjukkan bahwa darah di dalam tubuh yang berfungsi untuk membentuk energi ternyata tidak bisa sampai ke bagian otot. Jika ciri ciri darah rendah biasanya bisa diakibatkan karena seseorang mengalami stres atau depresi, namun gejala darah rendah justru kebalikannya. Mengapa demikian? Diketahui bahwa ternyata seorang penderita hipotensi justru akan bisa mengalami depresi. Meskipun gejala ini memang harus melalui konfirmasi lebih lanjut lagi. Dan gejala lain yang juga sering terjadi adalah napas yang lebih cepat dari orang normal, serta seseorang juga akan merasa lebih mudah haus.

Ciri Ciri Darah Tinggi yang Patut Diwaspadai Sejak Awal

So, setelah Anda mengetahui berbagai macam ciri ciri darah rendah yang patut Anda waspadai, darah tinggi juga menjadi penyakit yang harus Anda waspadai. Pasalnya hipertensi atau tekanan darah tinggi ini merupakan salah satu penyakit yang bisa menyebabkan banyak komplikasi penyakit lainnya, hingga bisa mengakibatkan kematian. Berbahaya sekali, bukan? Padahal biasanya darah tinggi ini biasanya disebabkan oleh kebiasaan-kebiasaan sepele yang dilakukan berulang kali dan tidak dipedulikan dampak negatifnya.
Penyakit darah tinggi sendiri adalah sebuah peyakit di mana cairan darah akan menekan dinding arteri dengan sangat kuat. Hal ini mengakibatkan berbagai masalah kesehatan hingga pecahnya pembuluh darah yang bisa mematikan. So, berikut ini adalah beberapa gejala tekanan darah tinggi yang paling umum dialami oleh penderita darah tinggi.
Gejala pertama yang biasanya dialami oleh penderita hipertensi adalah kondisi sakit kepala yang bisa terjadi secara terus menerus dan berulang kali. Sakit kepala ini bisa terjadi pada jangka waktu yang lama dan tidak bisa sembuh hanya dengan mengonsumsi obat sakit kepala biasa. Samahalnya dengan gejala darah rendah, dan sakit kepala yang dialami oleh penderita hipertensi ini adalah gejala yang ringan. Selain itu gejala pusing ini juga menjadi salah satu indikator dan peringatan bagi Anda bahwa tekanan darah dalam tubuh Anda mulai naik.
Jika sudah mulai parah, ciri ciri darah rendah juga akan semakin parah, bahkan seseorang bisa sampai mengalami mimisan. Mimisan bisa muncul secara tiba-tiba bagi seorang penderita darah tinggi. Oleh karena itu jika Anda sering mengalami kondisi tersebut, sebaiknya Anda segera memeriksakan tekanan darah Anda ke dokter. Tujuannya adalah supaya Anda bisa mendapatkan penanganan sejak dini dan mencegah penyakit Anda menjadi lebih parah lagi.

Selain dialami oleh penderita darah rendah, rasa mual dan muntah juga bisa dialami oleh penderita darah tinggi. Namun ciri ciri darah tinggi ini justru malah sering dikaitkan dengan penyakit darah tinggi atau salah makan. Namun sebenarnya bisa saja hal ini menjadi salah satu gejala awal hipertensi. Biasanya perasaan mual yang disertai muntah tersebut juga akan membuat napas menjadi lebih berat dari orang normal. Bahkan jika sudah semakin parah, naiknya tekanan jarah juga bisa loh membuat bagian-bagian tubuh Anda menjadi mati rasa. Jika sudah demikian Anda harus sangat waspada, karena mati rasa adalah salah satu gejala awal penyakit stroke.

So, setelah mengetahui berbagai macam ciri ciri darah rendah dan tekanan darah tinggi, kami berharap Anda bisa lebih mewaspadai penyakit ini sejak dini. Dan jika Anda merasa sudah mengalami beberapa gejala tersebut, sebaiknya sekarang segera periksakan kesehatan Anda ke dokter. Selamat menjaga kesehatan dan semoga artikel ini bermanfaat.

Fakta Paling Menarik Tentang Darah Manusia


Sains memang ilmu pengetahuan yang menarik, sehingga sains terdapat penemuan-penemuan yang menarik pula di dalamnya. Berbagai keajaiban terjadi pada tubuh manusia, termasuk pada
 darah yang merupakan komponen yang sangat penting dalam tubuh manusia. Berikut  ini adalah fakta-fakta menarik tentang darah manusia.

Fakta-Fakta Ilmiah Mengenai Darah Manusia

fakta ilmiah tentang darah


1.    7% dari seluruh berat tubuh manusia ialah darah
2.    Darah mengandung sel darah merah (eritrosit), sel darah putih (leukosit) dan keping darah (trombosit). 
3.    Sel darah ini berada diantara plasma darah. Plasma darah terdiri dari 90%  air dan mengandung banyak sekali nutrisi, elektrolit, gas protein, glukosa dan hormon-hormon.
4.    Plasma darah dapat dipisahkan dari sel dengan cara memutar darah (secara sentrifugal) dengan menggunakan alat bernama sentrifuge. Darah diletakkan dalam tabung kemudian di sentrifuge, setelah selesai sel darah akan berada di bagian bawah tabung. 
5.    Sel darah merah memiliki peranan yang penting yaitu membawa oksigen ke seluruh tubuh. 
6.    Sel darah merah memiliki komponen protein bernama hemoglobin yang mengikat oksigen. Ketika mengikat oksigen inilah darah kita berwarna merah. 
7.    Sel darah merah dibentuk di sum-sum tulang dan dialirkan ke seluruh tubuh sekitar 120 hari. 
8.    Sel darah putih ialah bagian yang sangat penting dalam sistem imun tubuh. Bagian tubuh ini melindungi kita dari bakteri, virus, sel kanker, penyakit infeksi berbahaya dan material asing yang masuk ke tubuh. 
9.    Keping darah membantu dalam proses pembekuan darah. Ketika kita terluka, maka keping darah berperan untuk membekukan darah, sehingga darah tidak mengalir terus dan kita tidak kehabisan darah. 
10.                       Selain membawa nutrisi dan zat yang diperlukan ke seluruh bagian sel tubuh, darah juga membawa zat-zat sisa dan yang tidak diperlukan tubuh. 
11.                       Ada berbagai tipe darah manusia. Yang paling sederhana ialah pengelompokan darah ABO. 
12.                       Banyak orang di dunia melakukan donasi (sumbangan) darah setiap tahunnya. Ini digunakan dalam proses transfusi darah dalam pengobatan. 
13.                       Darah yang didonasikan ini tidak sembarangan, terdapat standard khusus dan kriteria untuk dapat menyumbangkan darah. 
14.                       Salah satu penanda kalau manusia masih hidup ialah pada tekanan darahnya. Tekanan darah ini terjadi karena beredarnya darah dari jantung ke seluruh tubuh. 
15.                       Darah merupakan komponen biokimia sel yang tersusun dari makromolekul-makromolekul organik yang penting dalam kehidupan manusia.